Jelang Arus Balik, Kapolres Bima Kota Tinjau Kesiapan Pos PAM Pelabuhan Sape

    Jelang Arus Balik, Kapolres Bima Kota Tinjau Kesiapan Pos PAM Pelabuhan Sape

    Kota Bima, NTB  – Jelang arus balik pasca cuti bersama lebaran, Kapolres Bima Kota AKBP Henry Novika Chandra, meninjau kesiapan Pos Pam yang ada di Pelabuhan Sape Kabupaten Bima.

    Saat meninjau Pos Yan pada Sabtu (7/5) siang tadi, Kapolres Bima Kota didampingi Kasat Lantas Iptu Abdul Rahman Virga Maulidhany, Kasi Propam Iptu Imam dan sejumlah PJU Polres Bima Kota.

    Kapolres Bima Kota saat itu diterima Kapolsubsektor Pelabuhan Sape, IPDA I Made Dwi Putrayasa dan sejumlah personil piket Pos Pam Pelabuhan Sape.

    AKBP Henry Novika Chandra saat itu, menanyakan situasi dan kondisi terkini serta kesiapan menghadapi lonjakan arus balik melalui Pelabuhan Sape.

    Pada para personil piket Pos Pam Pelabuhan Sape, menyemangati untuk bertugas dengan penuh keteguhan dan semangat melayani.

    Ia berharap, arus mudik pada Pelabuhan Sape, berjalan lancar dan kondusif. Tidak terjadi penumpukan dan kendala yang berarti.”Selamat bertugas dan jaga kesehatan, ”ucap Kapolres Bima Kota.(Adb)

    Kota Bima
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    KM Permata Asia Tenggelam di Perairan Sangiang,...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Polsek Siap Melayani Masyarakat,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jelang Sertijab, Danlanud Sultan Hasanuddin Pamitan Dengan Jajaran Forkopimda Maros Dan Otoritas Bandara Internasional Sultan Hasanuddin
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Rapat Paripurna PIA Ardhya Garini Cabang 7/D.II Lanud Sultan Hasanuddin
    Jelang Sertijab, Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Exit Briefing
    Audiensi Personel TNI di KBRI Canberra Pererat Kerja Sama Indonesia-Australia
    Kasad Dampingi Menhan RI Kunjungi SMA Taruna Nusantara dan PT Pindad

    Ikuti Kami